Do'a Sebelum Tidur | Bacaan serta Manfaat Do'a Sebelum Tidur

MARI SALAMAN - Kembali hadir untuk menghadirkan sebuah artikel Islami Do'a Sebelum Tidur.



Do'a Sebelum Tidur

Do'a sebelum tidur adalah sebuah bukti betapa luhurnya peradapan kehidupan yang diajarkan oleh Islam.Tidur yang mungkin merupakan sebuah kegiatan yang sebagian orang menganggapnya tidak terlalu penting untuk di bahas,namun berbeda dengan apa yang di atur oleh Islam.Islam selalu mengajarkan bahwa apapun aktifitas manusia akan selalu berhubungan dengan Allah Sang Kholiq.Segala sesuatu yang dilakukan manusia haruslah berdasar dengan segala kepasrahan bahwa Allah akan memberikan yang terbaik.

Do'a sebelum tidur adalah sebuah do'a singkat yang memiliki makna pengakuan dan kepasrahan serta permohonan perlindungan kepada Allah,agar di saat tidur,seseorang akan selalu mendapat penjagaan dari Allah,terhindar dari segala bahaya yang tidak di inginkan.Sesungguhnya ada dua manfaat di dalam do'a tersebut,manfaat itu adalah :

  • dengan membaca do'a tersebut sesungguhnya kita telah melaksanakan sunnah Rosul
  • dengan do'a tersebut maka dalam tidur kita akan merasa aman dan nyaman,akan terhindar dari godaan setan sehingga kitapun akan terhindar dari segala macam mimpi buruk
Berikut adalah bacaan do'a sebelum tidur tersebut :

Do'a Sebelum Tidur
BISMIKALLAHUMMA AHYAA WABISMIKA AMUUT
"Dengan menyebut namaMu Ya Allah,aku hidup dan aku mati"


Seprti itulah bacaan do'a sebelum tidur,semoga dengan artikel yang singkat ini akan menjadikan anda semua mengerti do'a yang harus diucapkan sebelum tidur,dan semoga andapun akan mengamalkannya do'a tersebut pada saat menjelang tidur anda.

Hanya sampai di sini yang kami sampaikan,tetap kunjungi situs MARI SALAMAN agar artikel-artikel Islami yang lainnya akan selalu anda dapatkan.Terimaksaih dan wassalaam. 

Comments

Popular posts from this blog

Bacaan Serta Manfaat Do'a Sesudah Sholat,Lengkap Huruf Arab dan Latin

Bacaan Do’a Untuk Kedua Orang Tua Arab dan Latin

Al-Qur'an | Inilah Beberapa Keutamaan Membaca Al-Qur'an